Jika Anda telah memperhatikan dunia kita selama beberapa bulan terakhir, Anda pasti akan melihat beberapa berita ekonomi yang dramatis.
Anda mungkin pernah melihat hal-hal yang membuat Anda bertanya-tanya tentang masa depan gereja Anda.
Anda mungkin khawatir tentang apa yang akan terjadi selanjutnya.
Kita telah melihat dampak awal COVID-19 pada orang-orang, dan kita baru saja mulai mendapatkan gambaran yang jelas tentang dampak yang akan terjadi pada ekonomi dan budaya yang lebih luas.
Ada sejumlah besar pengaturan utama, hal-hal yang secara historis monumental terjadi. Tampaknya tidak pernah berakhir karena media terus-menerus mendatangi kita setiap hari dengan serangkaian berita buruk terbaru.
Siapa yang pernah berpikir bahwa kita akan melihat harga minyak di bawah nol? Ada begitu banyak minyak di dunia sehingga perusahaan membayar perusahaan lain untuk melepaskannya. Hanya beberapa bulan yang lalu kita mungkin tidak akan bisa membayangkan keadaan yang diperlukan untuk membuatnya terjadi.
Belum lagi fakta bahwa kita kehilangan lebih dari 20 juta pekerjaan pada bulan April 2020 saja. Sebagai perbandingan supaya lebih jelas, dibutuhkan 10 tahun terbaik dari ekonomi dalam sejarah untuk mendapatkan 20 juta pekerjaan, dan itu semua terhapus dalam satu bulan.
Banyak pendukung ekonomi tradisional berubah pandangan ketika pemula baru dan pesaing agresif memanfaatkan masa ini sebagai peluang untuk ekspansi dan pertumbuhan.
Apa perbedaan yang dihasilkan dari semua pembicaraan ekonomi untuk gereja Anda dan gereja saya? Ketika kita menghadapi kenyataan dampak ekonomi itu pada tahun mendatang, kita akan melihat lebih banyak gereja menutup pintu mereka daripada di periode lain dalam sejarah modern.
Namun, faktor-faktor yang mendorong penutupan gereja ini tidak hanya karena alasan ekonomi; itu akan menjadi percampuran dari tekanan ekonomi dan kepemimpinan.
Menyakitkan bagi saya ketika menyaring daftar beberapa faktor yang pada akhirnya akan membuat gereja tutup. Saya seorang pemimpin "gereja pro lokal". Saya menghabiskan seluruh masa dewasa saya untuk mendukung dan berusaha membangun gereja yang membuat perbedaan di komunitas mereka.
Akan tetapi, Saudara dan Saudari, sejujurnya, saya pikir kita sedang menghadapi masa tekanan yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap gereja-gereja di seluruh negeri.
Kecuali jika kita melihat dengan sungguh-sungguh apa yang terjadi di dalam gereja kita, kita mungkin menemukan banyak gereja tidak ada lagi dalam hitungan minggu atau bulan. Bahkan, saya baru-baru ini berbicara dengan seorang pemimpin pelayanan yang mungkin mengajukan salah satu pertanyaan paling menyedihkan yang pernah saya dengar.
Karena tidak mampu membayar asuransi mereka dan rekening bank mereka ditutup karena tidak sanggup membayar, pertanyaan yang dia ajukan adalah, "Pada titik apa kita tidak ada lagi?"
Saya membagikan daftar lima alasan ini mengapa beberapa gereja tidak akan pulih sebagai serangkaian tanda peringatan, tetapi juga sebagai panduan untuk bagaimana kita dapat berpikir secara berbeda dan memimpin secara berbeda di masa ini.
Saya tidak membagikan pemikiran ini dalam upaya untuk bersikap kasar terhadap apa yang mungkin akan terjadi, tetapi sebagai teman dalam perjalanan yang mencoba memikirkan bagaimana kita semua bisa keluar dari krisis ini dengan lebih kuat.
Jadi, berikut adalah beberapa alasan mengapa gereja-gereja di komunitas kita tidak akan pulih dari tekanan yang kita hadapi saat ini.
POLA PIKIR HAK ISTIMEWA
Dalam masa pergolakan ekonomi dan budaya yang hebat, tipe pemimpin terburuk untuk menghadapi perubahan semacam ini adalah pemimpin yang memegang hak.
Inilah para pemimpin yang berpikir bahwa dunia berhutang sesuatu pada mereka. Dan, itu adalah sikap yang berbahaya untuk dimiliki. Kita berada dalam masa saat kita perlu menggali keluar hak dari kepemimpinan kita sendiri dan dari orang-orang yang memimpin di sekitar kita.
Berikut adalah beberapa cara yang mungkin ditunjukkan pemimpin yang memegang hak di gereja Anda hari ini:
Anda Mengharapkan Semuanya Kembali Normal
Ekonomi dan budaya kita telah berubah banyak dalam dua bulan terakhir dan mereka tidak akan kembali normal.
Bahkan, ketika kita beralih ke pengaturan yang lebih akrab setelah pandemi ini, tidak ada yang akan sama seperti sebelumnya.
Jika Anda mengantisipasi bahwa semuanya akan sama seperti sebelumnya, Anda menuruti pola pikir yang memegang hak. Jika Anda tergoda untuk hanya "menunggu saja" sampai hal-hal "kembali normal," maka Anda bertindak berdasarkan pola pikir hak istimewa.
Anda Berpikir Bahwa Apa Yang Anda Lakukan pada Masa Lalu Akan Berhasil pada Masa Sekarang dan pada Masa Depan.
Ini selalu merupakan posisi berbahaya sebagai seorang pemimpin karena budaya di sekitar kita terus berubah. Jika Anda mengharapkan segalanya untuk terus berjalan seperti delapan minggu yang lalu dan tidak mengajukan pertanyaan, "Bagaimana kita mengubah sehubungan dengan yang kita ketahui saat ini?", maka gereja Anda tidak akan bertahan. Hak istimewa menyebabkan metode yang tidak fleksibel; ketidakfleksibelan itu akan mematikan bagi gereja dalam beberapa bulan mendatang.
Anda Mengharapkan Orang Lain Untuk Menyelesaikan Masalah Anda.
Jika Anda menyerahkan ke pemerintah atau struktur denominasi Anda untuk membuat keputusan dan memetakan jalan untuk Anda, Anda sedang bekerja di zona yang berisiko.
Allah menempatkan Anda pada tempat kepemimpinan di gereja Anda. Jadi, Anda perlu memimpin.
Anda harus cukup rendah hati untuk melihat situasi dan realitas di komunitas Anda dan membuat keputusan berdasarkan apa yang Anda lihat di lapangan untuk menentukan jalan ke depan.
Anda Berharap Gereja Hanya "Terjadi" Di Dalam Gedung Anda.
Alkitab penuh dengan bukti bahwa Allah lebih tertarik untuk bekerja di pasar daripada di dalam bangunan keagamaan.
Pikirkan tentang contoh-contoh di mana Allah memanggil orang untuk melayani; jarang di gedung keagamaan. (Allah memanggil Musa di semak yang terbakar ketika dia sedang bekerja, Daud ketika dia menjadi seorang penggembala muda, Petrus ketika sedang memancing, Paulus ketika sedang berjalan di tengah jalan -- dan masih banyak lagi!) Jika Anda berpikir gereja hanya terjadi di dalam gedung Anda, maka Anda tidak memahami apa yang Allah ingin untuk Anda lakukan melalui pelayanan Anda. Gereja-gereja yang akan bertahan adalah yang keluar dari kursi mereka dan turun ke jalan. Jika hanya sekitar 60 menit pertunjukan pada hari Minggu, Anda tidak akan bertahan.
Lebih dari sebelumnya, kita harus bersandar pada kerendahan hati dan menanggapi komunitas di sekitar kita.
Gereja-gereja yang akan berkembang dalam normal berikutnya akan mendengarkan dengan cermat komunitas mereka dan memanfaatkan apa yang mereka pelajari untuk mengarahkan orang kepada Yesus.
Kepemimpinan kita perlu diposisikan sedemikian rupa dengan memiliki kerendahan hati daripada memegang hak, dan berusaha untuk melayani masyarakat tempat kita berada daripada mengarah ke dalam.
KOMUNIKASI YANG BURUK
Salah satu hal menarik tentang pandemi ini adalah seberapa cepat gereja berubah ke strategi komunikasi yang jauh lebih kuat.
Lewatlah sudah hari-hari saat Anda mungkin memandang rendah pada pemimpin yang memanfaatkan media sosial, daftar email, alat digital dan banyak lagi untuk berkomunikasi dengan orang-orang mereka.
Ada saat ketika Anda bisa bertahan tanpa strategi komunikasi yang kuat, tetapi hari-hari itu sudah tidak ada lagi. Gereja-gereja yang akan bertahan dan berkembang di masa depan adalah gereja-gereja yang menggunakan komunikasi untuk secara fundamental mendorong kegiatan di seluruh organisasi mereka. Komunikasi akan duduk di meja kepemimpinan senior gereja yang berkembang dalam normal berikutnya.
Ini kembali ke elemen dasar dari Church Communications 101 [Dasar Komunikasi Gereja]:
- Anda perlu membuat daftar email orang-orang yang terhubung ke gereja Anda.
- Anda harus terlibat aktif di platform media sosial untuk tetap berada di depan orang-orang Anda, di mana pun mereka berada.
- Anda perlu mengerjakan rencana komunikasi yang menyampaikan pesan yang tepat kepada orang yang tepat pada waktu yang tepat.
- Anda perlu memanfaatkan basis data gereja Anda untuk memastikan orang-orang tidak terabaikan.
- Gereja dengan metode komunikasi yang buruk sudah menghilang dari pandangan orang.
Ketika orang-orang mengembangkan ritme normal mereka berikutnya (baik sekarang maupun setelah pandemi ini), adalah tugas kita untuk mendorong mereka untuk datang dan menjadi bagian dari apa yang kita lakukan. Bagian dari apa yang selalu kita lakukan di gereja lokal adalah melawan siklus tidak hadir. Kita sangat memahami pemahaman kita mengenai area ini, karena sebagian besar gereja telah pergi selama enam hingga delapan minggu tanpa seorang pun ada di lokasi fisik mereka dan memiliki gagasan yang sangat tidak jelas tentang siapa yang hadir secara daring atau tidak.
Kita pasti akan bersemangat dalam beberapa minggu dan bulan mendatang saat kita melewati berbagai fase pemulihan. Sebagian besar gereja akan menghadapi kenyataan kemungkinan perlu menjalankan banyak pengalaman pada saat yang sama dalam minggu-minggu mendatang:
- Gereja daring untuk mereka yang tidak bisa atau tidak mau menghadiri lokasi fisik
- Pengalaman pribadi dalam kelompok yang lebih kecil untuk membantu orang terhubung kembali dengan orang lain
- "Kebaktian normal" yang mengejutkan yang akan memiliki ukuran audiens yang terus meningkat (dari 25 orang menjadi 50 hingga 150, dll.)
- Jika gereja Anda memiliki strategi komunikasi yang buruk (atau lebih buruk lagi, Anda mencibir karena membutuhkannya), bukan saja mungkin bahwa Anda tidak akan bertahan dari kerumitan yang mendatangi Anda, tetapi Anda juga akan gagal melayani orang-orang Anda di tempat mereka sekarang.
FOKUS ORANG DALAM
Gereja-gereja yang selalu hanya berfokus pada mereka yang sudah hadir telah berada di ambang kepunahan untuk waktu yang lama. Periode pemulihan akan mempercepat penurunan gereja-gereja yang secara khusus berfokus pada mereka yang sudah hadir.
Lewatlah sudah hari ketika orang-orang yang datang ke gereja karena mereka merasakan sejumlah kewajiban untuk berada di sana.
Model-model yang hanya mengandalkan meneruskan gereja dari satu generasi ke generasi berikutnya dan tidak menjangkau untuk menyaksikan orang-orang baru menjadi percaya, tidak menjalani hidup sesuai dengan kenyataan hidup orang-orang lagi.
Gereja-gereja yang menjangkau orang-orang yang benar-benar terputus dari pesan tentang Yesus akan memenangkan hari jangka panjang karena orang-orang itu akhirnya mengenal Dia, dan pada akhirnya dimuridkan dalam Dia.
Pandemi ini terjadi pada waktu yang menakjubkan dalam struktur rohani budaya kita. Jika ini terjadi satu atau dua generasi sebelumnya, komunitas religius kemungkinan akan dipandang sebagai pemimpin dalam krisis ini dan akan ada seruan kolektif untuk berdoa, tetapi apa yang diperjelas melalui pengalaman ini adalah bahwa gereja telah terpinggirkan dalam tempatnya di masyarakat.
Anda dan saya perlu menggandakan upaya kita untuk terhubung dengan orang-orang yang tidak mengikuti Yesus dan untuk melihat mereka terhubung dengan pesan-Nya. Gereja-gereja yang hanya berfokus pada orang dalam, yang lebih khawatir tentang "menjaga" daripada "menjangkau," akan menemukan diri mereka semakin terpinggirkan dan tidak dapat bertahan hidup dengan apa yang terjadi selanjutnya.
Gereja lokal selalu menjadi satu-satunya organisasi di dunia yang misi satu-satunya adalah melayani orang-orang yang belum terhubung. Gereja-gereja yang misinya bukan itu tidak akan pulih dari krisis ini.
EROSI SUKARELAWAN
Salah satu aspek yang berpotensi paling berbahaya pada masa ini adalah perubahan radikal menuju peningkatan profesionalisasi gereja.
Baru-baru ini saya berbicara kepada seorang pemimpin gereja yang memiliki jemaat sekitar 1.500 orang, dan pemimpin gereja ini agak sedih tentang kenyataan bahwa pengalaman pelayanan hari Minggu mereka beralih dari tim sukarela yang terdiri dari sekitar 450 orang menjadi hanya empat staf yang memproduksi kebaktian akhir pekan daring mereka.
Sementara banyak perusahaan di seluruh dunia yang merayakan perubahan ke digital dan menganggapnya sebagai penyelamat besar bisnis mereka karena mereka mengurangi biaya, erosi sukarelawan yang diwakili oleh pergeseran ini pada akhirnya dapat merusak gereja lokal jangka panjang.
Ada risiko yang terkait dengan berkurangnya peran sukarelawan secara dramatis, dan gereja-gereja yang tidak menemukan cara baru untuk meningkatkan budaya sukarelawan mereka dalam beberapa minggu mendatang akan mendapati diri mereka bingung di masa depan dalam banyak hal.
Orang-orang yang melayani di gereja Anda mewakili inti dari pelayanan Anda. Mereka yang melayani kemungkinan besar akan mengundang teman-teman mereka, mereka kemungkinan besar akan memberi secara finansial, dan mereka kemungkinan besar akan mendorong misi ke depan.
Karena kita harus mengesampingkan persentase besar pasukan sukarelawan kita, strategi keterlibatan kembali perlu menjadi pusat upaya pemulihan kita.
Mencari cara untuk meningkatkan inti sukarelawan dan menarik orang ke dalam misi adalah bagian dari apa yang perlu dilakukan oleh gereja yang berkembang dalam beberapa minggu dan bulan mendatang.
Jika gereja Anda tidak dapat mengartikulasikan jalan yang diinginkan ke depan untuk sukarelawan, maka akan sulit bagi gereja Anda untuk pulih. Jika gereja Anda meluncur ke arah lebih sedikit sukarelawan, Anda bergerak menjauh dari bertahan hidup.
Gereja tanpa sukarelawan adalah gereja yang mati.
MASALAH KEUANGAN
Masalah keuangan yang akan dihadapi beberapa gereja (atau sedang dihadapi) benar-benar ada dalam daftar terakhir alasan mengapa beberapa gereja tidak akan pulih.
"Peminjam adalah budak dari pemberi pinjaman" (ref), dan dalam beberapa minggu dan bulan mendatang kita akan mendengar kisah gereja ditutup di seluruh negeri karena transaksi keuangan yang buruk.
Dulu ada aksioma dalam bisnis peminjaman gereja bahwa tidak ada peminjam yang benar-benar ingin menutup gereja, tetapi ketika kita menghadapi situasi ekonomi yang sepertinya akan menjadi setidaknya resesi terburuk dalam satu atau dua generasi, maka tidak sulit membayangkan bahwa beberapa pemberi pinjaman tidak akan ragu untuk menyita bangunan gereja di seluruh negeri.
Ini sebenarnya bukan kesalahan pemberi pinjaman; gereja telah membuat pengaturan tentang pembiayaan itu dan dengan gagal membayar, mereka melanggar perjanjian dengan pihak ketiga.
Pinjaman ini dibuat dengan itikad baik dan jika gereja tidak melakukan upaya khusus untuk mengelola hutang dan membayar dengan jumlah yang masuk akal, maka masuk akal bahwa bank dan lembaga keuangan lainnya mengambil tindakan apa pun yang mereka bisa untuk memulihkan investasi mereka.
Gereja-gereja yang kesulitan dengan hutang sebelum krisis virus corona akan terus kesulitan.
Saya baru-baru ini bercakap-cakap dengan teman-teman kami di CDF Capital, dan mereka mengatakan kepada saya bahwa mereka menjangkau 100% gereja mereka dan menawarkan perpanjangan pembayaran untuk memberi mereka kelonggaran selama enam bulan selama krisis ini. Sungguh langkah kepemimpinan yang luar biasa!
Saya bahkan lebih terdorong untuk mendengar bahwa lebih dari separuh gereja menolak perlunya jeda pembayaran. Gereja-gereja itu adalah gereja yang bergerak kuat ke masa depan!
Meskipun banyak lembaga menawarkan bantuan pinjaman serupa pada saat ini, penawaran itu akan berakhir pada titik tertentu, dan jika gereja Anda kesulitan dengan hutang, Anda harus mulai menanganinya sekarang.
Masalah-masalah yang telah kita bicarakan di atas mewakili risiko yang jauh lebih besar. Dalam banyak hal, posisi keuangan Anda sebagai gereja adalah cerminan dari posisi yang Anda ambil pada masalah-masalah yang dibahas di atas.
Namun, seperti masalah keprihatinan yang mungkin lebih terlihat atau langsung, kita akan melihat ketegangan keuangan membanjiri gereja dalam beberapa minggu dan bulan mendatang. (t/Jing-Jing)
Diterjemahkan dari: | ||
Nama situs | : | Carey Nieuwhof.com |
URL | : | https://careynieuwhof.com/5-reasons-why-some-churches-wont-recover/ |
Judul asli artikel | : | 5 Reasons Why Some Churches Won't Recover |
Penulis artikel | : | Carey Nieuwhof |