Sudah sering dikutip bahwa karantina internasional tidak diragukan lagi akan menghasilkan bayi boomlet, dan bahwa mereka harusnya disebut "Generasi C," seperti dalam Generasi "Corona."

Saya yakin itu akan terjadi.

Akan tetapi, yang lebih mendesak adalah arti momen penting ini bagi Generasi Z, yang sekarang remaja dan dewasa muda yang akan selamanya ditandai oleh peristiwa penting ini.

Setiap generasi memiliki momen yang menentukan. Bagi Baby Boomers, itu adalah Perang Vietnam dan gerakan hak-hak sipil. Bagi Baby Busters, atau Gen X, bisa dikatakan itu adalah epidemi AIDS. Generasi Milenial mungkin melihat pada krisis keuangan global 2008. Saya berpendapat bahwa Gen X yang lebih muda dan generasi Millenial yang lebih tua - setidaknya di AS - akan menunjuk pada 9/11.

Bagi Generasi Z, itu adalah pandemi COVID-19 dan semua yang akan terjadi setelahnya -- dari kehilangan pekerjaan hingga kehilangan nyawa hingga impian yang hilang.

Berbagai generasi sering ditandai oleh peristiwa yang terjadi selama tahun-tahun formatif mereka yang lebih muda. Inilah saat ketika begitu banyak pola pikir dan sikap mereka, pandangan dunia dan rasa identitas masih menjadi apa yang bisa disebut "semen basah." Namun, ada beberapa prediksi tentang arti dari momen penting ini bagi Generasi Z yang relatif mudah dibuat.

Mereka akan menjadi lebih liberal secara politis, menuntut lebih dari apa yang dapat dihasilkan oleh kebijakan pemerintah (atau, menurut mereka, harus dihasilkan dalam menghadapi kebutuhan manusia). Keterbukaan mereka sebelumnya terhadap sosialisme hanya akan menguat. Ini sebagian besar karena mereka sudah melihat tanda resesi; sekarang mereka mengalami resesi.

Sementara bagian dunia lainnya dipaksa untuk daring, Generasi Z sudah ada di sana -- memperkuat, dalam pikiran mereka, bahwa dunia sosial utama adalah yang penting.

Impian mereka untuk menjadi wirausahawan sosial, ingin memperbaiki apa yang mereka pandang sebagai dunia yang sangat hancur, hanya akan meningkat. Memang, "kreativitas yang dipaksakan" untuk menanggapi pandemi -- dari manufaktur hingga rantai pasokan - dapat menghasilkan keterbukaan pada ide-ide baru.

Rasa inklusivitas mereka yang kuat juga akan dipertebal, melihat betapa pentingnya untuk "melewati ini bersama." Politisasi pandemi, termasuk proses dakwaan sebelumnya, akan selamanya tetap menjadi bau intoleransi di lubang hidung mereka (dari kedua belah pihak). Tambahkan "kewarganegaraan independen" ke daftar mereka yang tidak ingin melekat pada iman yang ditentukan atau jenis kelamin yang ditentukan.

Istilah "Momen yang penting" sering digunakan secara berlebihan, tetapi tidak saat ini. Ini adalah momen yang penting. Sama seperti kita berbicara tentang kehidupan sebelum 9/11 dan setelah 9/11, kita akan berbicara tentang kehidupan sebelum COVID-19 dan setelah COVID-19. Dan ya, Generasi Z mungkin adalah generasi yang paling terpengaruh. Berarti itu akan selamanya menjadi momen mereka yang penting.

Akan tetapi, alih-alih mengubahnya, itu mungkin membuat mereka tidak berubah.

Jadi, adakah prediksi yang tidak mudah dibuat? Apakah ada dinamika yang belum ditentukan untuk generasi ini mengingat momen penting mereka dalam sejarah?

Ya.

Apakah ini akan menciptakan keterbukaan baru terhadap agama yang didefinisikan kembali, seperti Kristen, atau kurang.

Sekarang Anda tahu apa yang harus didoakan,

... dan apa yang perlu dipahami gereja sebagai misi yang paling jelas di zaman kita. (t/Jing-Jing)

Diterjemahkan dari:
Nama situs : Crosswalk
URL : https://www.crosswalk.com/blogs/dr-james-emery-white/covid-19-and-generation-z.html
Judul asli artikel : COVID-19 and Generation Z
Penulis artikel : Dr. James Emery White